TITIKTEMU.CO - Memanfaatkan biji-bijian untuk dijadikan makanan yang baik untuk kesehatan bukanlah hal yang baru. Salah satu biji yang terkenal khasiatnya adalah biji selasih. Meskipun terlihat kecil makanan yang berupa biji-bijian ini memiliki manfaat besar bagi kesehatan.
Apalagi dengan banyaknya orang yang mulai memperhatikan kesehatan. Begitu juga dengan biji selasih biji hitam, yang biasa digunakan untuk campuran minuman ini juga memiliki manfaat kesehatan yang tidak bisa disepelekan.
Baca Juga: Resep Es Teh Selasih Jeruk Nipis, Pelapas Dahaga yang Segarnya Bikin Geleng-geleng Kepala
Berikut 10 manfaat biji selasih untuk kesehatan
1. Menjaga kesehatan mata
Manfaat biji selasih yang pertama adalah untuk menjaga kesehatan mata. Biji selasih memiliki kandungan vitamin A dalam jumlah yang besar.
Jika kamu memiliki masalah dengan penglihatan atau tingkat stres oksidatif yang tinggi disarankan untuk mengonsumsi biji selasih.
Baca Juga: Destinasi Wisata Pemalang Dengan Spot Foto Instagramable
Vitamin A yang ada pada biji selasih berperan sebagai antioksidan kuat untuk retina dan juga dapat mencegah perkembangan katarak serta memperlambat timbulnya degenerasi makula
2. Baik untuk pencernaan
Biji selasih memiliki kandungan serat probiotik yang disebut dengan pektin. Kandungan ini memiliki fungsi untuk meningkatkan bakteri baik dalam usus .Bakteri-bakteri baik ini nantinya akan membantu proses pencernaan serta mencegah penyakit pada saluran pencernaan akibat bakteri jahat.
Baca Juga: Hati-Hati…. Kebiasaan Ini Yang Menjadi Penyebab Asam Urat
Biji selasih juga bermanfaat untuk menunda pengosongan lambung dan meningkatkan produksi hormon yang memberikan rasa kenyang karena pektin tersebut
Selain menjaga sistem pencernaan, pektin yang ada dalam biji selasih juga membantu mengendalikan nafsu makan sehingga cocok untuk dimasukkan ke dalam menu diet
3. Menyuburkan rambut
Bagi kamu yang punya masalah dengan rambut rontok atau rambut yang makin menipis mungkin mengonsumsi selasih bisa membantu.
Baca Juga: 10 Spot Wisata Lombok Timur Yang Mempesona Dari Pantai, Air Terjun Hingga Perbukitan
Kandungan zat besi dalam biji ini dapat meningkatkan sirkulasi darah ke kulit kepala sehingga ampuh untuk merangsang pertumbuhan rambut.
Artikel Terkait
Jeruk Nipis Mengandung Vitamin C Tinggi, Bermanfaat Bagi Kesehatan, Salah Satunya Melawan Infeksi Tubuh
Manfaat Cengkeh untuk Kesehatan, mulai meningkatkan sistem kekebalan tubuh, hingga mencegah ejakulasi dini
Minuman Penurun Demam Yang Alami Dan Ampuh
Penuhi asupan Omega 6, Silakan Mengonsumsi Makanan-makanan Ini. Baik untuk Tumbuh Kembang Otak dan Ibu Hamil
7 Manfaat Minum Infused Water Ketimun, Ternyata Bisa Menurunkan Darah Tinggi Hingga Mencegah Resiko Kanker
Bunga Pepaya untuk Kesehatan. Pahit Tetapi Bermanfaat, Termasuk Mengontrol Kolesterol
Tips Memperkuat Sistem Imun Tubuh Saat Musim Hujan
Biasakan anak-anak makan buah-buahan untuk membantu pertumbuhan anak. Ini jenis buahnya