LIGA INGGRIS: Newcastle Kembali Salip Manchester United Berkat Gol Pemain Termahal Klub

- Senin, 16 Januari 2023 | 00:08 WIB
Alexander Isak pemain termahal klub Newcastle mencetak gol tunggal kemenangan atas Fulham (instagram.com @nufc)
Alexander Isak pemain termahal klub Newcastle mencetak gol tunggal kemenangan atas Fulham (instagram.com @nufc)

TITIKTEMU.CO - Pemain termahal klub Alexander Isak membawa Newcastle kembali ke tiga besar Liga Premier setelah mencetak gol tunggal bagi pasukan Eddie Howe hanya semenit sebelum pertandingan berakhir.

Gol ketiga striker bernilai £ 60 juta atau Rp 1,14 triliun itu memastikan kemenangan 1-0 yang diperjuangkan dengan susah payah di St James 'Park. Isak menerima umpan matang dari Callum Wilson.

Baca Juga: Liga Inggris: Chelsea Akhiri Rentetan Kekalahan Berkat Gol Tunggal Kai Harvetz di Gawang Crystal Palace

Baca Juga: Brighton 3-0 Liverpool : The Reds Makin Menjauh Dari Perebutan Gelar Juara

Baca Juga: Derby Manchester: Marcus Rashford Cetak Gol Kemenangan, Manchester United Merangsek ke Peringkat Ketiga

Sebenarnya Fulham sempat menjaringkan bola gawang Newcastle melalui titik penalti yang oleh Alexandar Mitrovic. Namun gol penalti di menit 64' itu akhirnya dibatalkan wasit karena bola masuk ke gawang setelah sentuhan kedua kaki bintang Fulham tersebut. 

Pasukan Eddie Howe, yang secara kontroversial memasukkan Joelinton ke dalam starting line-up meskipun dia ditangkap tengah pekan karena mengemudi dalam keadaan mabuk, melompati Manchester United kembali ke posisi ketiga dalam klasemen.

Baca Juga: 8 Fakta Kandasnya Rumah Tangga Ferry - Venna Melinda. Nomor Satu, Hotma Sitompul Disebut akan Dampingi Ferry

Newcastle memiliki poin sama dengan United yakni 38. Namun pasukan Howe lebih unggul selisih gol. Catatannya, Newcastle sudah bertanding 19 kali, atau seatu kali lebih banyak dibandingkan MU.

Newcastle juga memperpanjang rekor tak terkalahkan liga mereka menjadi 14 pertandingan.

Fulham sesungguhnya beruntung hanya kalah dengan satu gol. Mereka bisa saja kebobolan dengan banyak gol jika penjaga gawang Fulham Bend Leno tak tampil cemerlang seperti Minggu malam.

Baca Juga: Kuota Haji 2023 Ditetapkan 221 ribu. Tidak Ada Pembatasan Usia. Calon Jamaah di Atas 65 Tahun Bisa Berangkat

Baca Juga: Pengin Tahu Giliran Kapan Berangkat Haji? Cek via Aplikasi Pusaka Kemenag . Begini Caranya!

Leno setidaknya menyelamatkan peluang emas Newcastle sebanyak empat kali di babak pertama dan sekali di babak kedua.

Halaman:

Editor: Indria Purnama Hadi

Sumber: Livescore.com

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Tiket Indonesia Argentina Mulai Dijual

Senin, 5 Juni 2023 | 07:00 WIB

Gimana Rasanya Dilatih Empat Pemain Dunia

Minggu, 4 Juni 2023 | 11:00 WIB
X